Ratusan Warga Desa Saga Balaraja Dapat BLT Subsidi BBM, Sarnata: Alhamdulillah

    Ratusan Warga Desa Saga Balaraja Dapat BLT Subsidi BBM, Sarnata: Alhamdulillah

    TANGERANG, - Pemerintahan kecamatan Balaraja memfasilitasi tempat untuk ribuan warganya di delapan Desa serta satu kelurahan dalam pencarian langsung BLT Subsidi BBM di aula kantor kecamatan, Kamis, 10/11/2022.

    Desa Saga salah satu dari sembilan wilayah teritorial pemerintahan di kecamatan Balaraja kabupaten Tangerang mendapatkan kesempatan di hari pertama untuk hadir dalam kegiatan pencarian BLT Subsidi BBM.

    Sarnata, selaku kepala desa Saga menerangkan bahwa dua ratus lima puluh satu (251) warganya telah selesai mencairkan BLT Subsidi BBM, meski warga harus menunggu berjam-jam hingga rela mengantri panjang demi kelancaran kegiatan pencarian ini.

    " Alhamdulillah 251 warga saya semuanya beres dan kondusif tanpa ada kendala, Terimakasih kepada staf desa dan pihak keamanan yang sudah turut mendampingi warga Saga dalam kelancaran proses pencairan BLT BBM, " terang kades Saga, Sarnata.

    Senada juga disampaikan pak Ahmad, staf desa Saga yang sejak pagi hari hingga selesai kegiatan pencarian terus mendampingi warganya yang telah terdata sebagai penerima langsung BLT Subsidi BBM.

    " Dibantu oleh staf desa lainnya kami membantu ratusan warga Saga dalam proses pencairan yang sangat panjang dan melelahkan, Alhamdulillah beres, " ungkap Ahmad.

    Diketahui, bantuan pemerintah pusat sebesar Rp. 600.000, - disalurkan untuk 2069 keluarga penerima manfaat di kecamatan Balaraja, diharapkan dapat digunakan membeli kebutuhan sembako yang saat ini harganya naik dampak dari kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).

    Bantuan yang disalurkan oleh Kecamatan Balaraja ini dijaga ketat langsung oleh pihak keamanan kepolisian Polsek Balaraja Polresta Tangerang serta Koramil Balaraja Kodim 0510/TRS. (J.Sianturi)

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Artikel Sebelumnya

    Tim Satreskrim Polsek Kelapa Dua Ringkus...

    Artikel Berikutnya

    DBMSDA Tangerang Realisasikan Peningkatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima
    Dalam Rangka Membangun Kondusifitas di Wilayah, Satgas Yonif 115/ML Tingkatkan Komunikasi Sosial dengan Tokoh Masyarakat Kampung Tirineri 
    Kedatangan Para Delegasi Tandai Akan Dimulainya KTT World Water Forum Bali
    Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa

    Ikuti Kami